[Parenting] Suara yang Didengar Oleh Janin

Ini cerita ‘serem’. Saya bertemu dengan seorang psikolog untuk mengantar seorang teman yang perlu berkonsultasi.

Usai terapi, kami sempat berbincang-bincang dengan Ibu psikolog. Antara lain, beliau bercerita tentang sebuah kasus seorang (dewasa) yang entah mengapa benci pada nada musik tertentu. Rasa benci itu sangat mengganggunya. Setelah diterapi, digali alam bawah sadarnya (melalui teknik EFT), ketahuanlah bahwa musik yang dibencinya itu adalah musik kesukaan ayahnya. Dan akhirnya, ketahuan pula bahwa dia pernah mendengar bapaknya berkata, “Gugurkan anak ini!”. Jadi? Iya, orang ini mendengar ayahnya berkata demikian ketika ia sedang di dalam kandungan ibunya!

(Jadi benarlah teori bhw ibu hamil perlu menjaga baik-baik perilakunya, makanan yang dimakannya, suara-suara yang diperdengarkan ke anaknya, dll, karena semua itu membawa efek kepada janin)

Lalu, ada lagi kasus-kasus lain yang mengerikan, yang ternyata semua sumbernya adalah kesalahan pengasuhan ortu.. hwaaa.. :((

Sungguh, “surga di bawah telapak kaki ibu” itu sama sekali ga murah dan ga mudah dicapai oleh seorang ibu. Tak semua ibu punya surga di kakinya…

Saya dan ibu psikolog pun berencana menulis buku soal ini. Ah, semoga saya sanggup membantu ibu psikolog. Semoga Allah memberi kekuatan dan kemampuan. Mohon doa ya…

Leave a comment